Kekurangan Mistsubishi Pajero Sport 2021

 


Meski menjadi mobil Sport Utility Vehicle (SUV) yang sangat populer di Indonesia berkat tampangnya yang gagah dan performa mesin yang mumpuni, namun Mitsubishi Pajero Sport 2021 masih memiliki sejumlah kekurangan yang perlu dipertimbangkan. Berikut beberapa diantaranya.

1. Head room kabin sangat terbatas

Salah satu poin yang cukup disayangkan dari mobil SUV ini adalah head room atau ruang kepala yang sempit, terutama bagi anda yang memiliki postur tubuh yang tinggi.

2. Tidak ada head rest tengah bangku baris kedua

Pajero Sport 2021 memiliki tiga baris kursi, sehingga kabinnya mampu diisi hingga 7 orang penumpang. Hanya saja, kenyamanan penumpang di baris kedua sedikit terganggu karena pada baris ini kursi bagian tengah tidak dilengkapi dengan sandaran kepala atau head rest.

3. Bangku tengah tidak bisa diatur maju mundur

Selain itu, baris kedua atau kursi tengah Mitsubishi Pajero Sport tidak bisa diatur maju-mundur sehingga leg room atau ruang kaki untuk penumpang baris kedua dan baris ketiga tidak bisa ditingkatkan.

4. Masih menggunakan hydraulic power steering

Mitsubishi Pajero Sport 2021 masih mengadopsi sistem kendali hydraulic power steering sehingga mobil ini tidak memungkinkan bagi Mitsubishi untuk membekalinya dengan fitur lane keeping assist.

5. Tidak ada wireless charger

Mitsubishi Pajero Sport 2021 tidak dibekali dengan wireless charger atau pengisian daya tanpa kabel, tidak seperti rival terberatnya, Toyota Fortuner.

6. Lampu sein belakang halogen

Meski sebagian besar lampu yang ada pada Mitsubishi Pajero Sport ini sudah LED, seperti lampu utama, sein depan dan stop lamp belakang. Namun, lampu sein bagian belakang masih menggunakan teknologi halogen sehingga kurang atraktif.

7. Akses keluar masuk mobil tinggi

Seperti mobil-mobil SUV ladder frame lain yang memiliki ground clearance yang tinggi, akses keluar-masuk Mitsubishi Pajero Sport terasa cukup tinggi sehingga penumpang dan pengemudi perlu membiasakan diri. Namun, kekurangan ini sudah teratasi karena mobil ini sudah dilengkapi dengan pijakan kaki dan pegangan tangan tambahan.

8. Hanya menyediakan pilihan mesin diesel

Mitsubishi Pajero Sport 2021 hadir dalam dua pilihan mesin, yakni diesel 2.477 cc untuk tipe GLX 4x4 dan Exceed 4x2, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 136 PS pada putaran 4.000 rpm dengan torsi 324 Nm pada putaran mesin 2.000 rpm, serta mesin diesel 2.442 cc VGT Mivec untuk tipe  Dakar dan Dakar Ultimate yang mampu menyemburkan tenaga hingga 181 PS pada 3.500 rpm dengan torsi puncak 430 Nm. Meski cukup bertenaga, namun tidak semua konsumen menyukai mesin diesel karena beberapa alasan, seperti suara dan getaran yang dihasilkan cukup kasar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selalin Jimny Long, Suzuki Digosipkan BAwa 5 Mobil Baru Masuk Indonesia

Tips Merawat Mobil Pajero Sport yang Benar

Mobil Honda Terlaris 2021